Pelatihan Modern Port Management Module

Pelatihan Modern Port Management Module 3-4

Batam, 31 Juli-11 Agustus 2017-  Pelatihan Modern Port Management merupakan program kerjasama antara PT Pelabuhan Indoneia I, II, III dan IV dengan organisasi UNCTAD internasional. Saat ini penting diingat bahwa seiring berjalannya tantangan ekonomi dan juga teknologi  dalam bidang kepelabuhan, diperlukan sumberdaya manusia kepelabuhan yang berkualifikasi sebagai calon calon penerus management Pelabuhan di Indonesia di masa depan. Pelatihan Modern Port Management hadir sebagai suatu upaya dalam menghadapi tantangan tersebut. Dengan target peserta pekerja dari PT Pelabuhan Indonesia I,II,III dan IV beserta anak perusahaan pada jenjang mid-manager, pelatihan Modern Port management memberikan pemahaman mengenai management pelabuhan yang mempertimbangkan aspek modernisasi.

Pelatihan Modern Port Management Module

Pelatihan Modern Port Management Module

Pelatihan Modern Port Management module 3-4 ini dilaksanakan pada tanggal 31 Julid s.d 11 Agustus 2017. Pelatihan ini diikuti 16 Peserta yang berasal dari PT Pelindo I, II, III dan IV beserta anak perusahaannya dengan lokasi pelatihan dilakukan di Kota Batam. Pada praktiknya para peserta diajarkan mengenai pentingnya pengaruh sumberdaya manusia, sumberdaya lingkungan, pengaturan bea cukai, penyimpanan dan management Gudang serta pentingnya peran pandu kapal dalam management pelabuhan modern. Sebagai gambaran pelabuhan modern, para peserta juga diajak untuk mengunjungi pelabuhan di Negara Singapura sebagai salah satu contoh pelabuhan modern.

Pelatihan Modern Port Management Module

Pelatihan Modern Port Management Module

.Trainer dalam pelatihan Modern Port Management ini berasal dari mancanegara. Untuk pelatihan mengenai pentingnya sumberdaya Manusia dalam pelabuhan disampaikan oleh Mark Assaf, kemudian materi mengenai pengelolaan lingkungan pelabuhan disampaikan oleh John Moore dari port of Dublin serta Hector Miole dari Fillipina. mengenai pentingnya pandu kapal disampaikan oleh Capt. Rodien E. Paca dari Fillipina. Dan materi mengenai pengelolaan Gudang dan bea cukai disampaikan oleh pemateri yang berkompeten dibidangnya yaitu bapak I Wayan Wirawan dan pak Yosef N.