TRAIN THE TRAINER EXISTED TRAINER


TRAIN THE TRAINER EXISTED TRAINER

PT. Pelabuhan Indonesia II (Persero) atau IPC memiliki peranan penting dalam pertumbuhan ekonomi negara ini. Untuk menunjang hal tersebut, dibutuhkan sumber daya manusia unggul yang memiliki pengetahuan dalam menunjang pengembangan pelabuhan di IPC. IPC Mengembangkan sumber daya manusia yang dimiliki melalui berbagai pelatihan. Dalam menyelenggarakan pelatihan, IPC tidak hanya mengundang pengajar/ trainer dari luar organisasi, IPC juga menugaskan pegawainya sebagai pengajar internal. Meskipun sudah memiliki pengalaman mengajar dalam beberapa pelatihan, terdapat trainer internal yang belum tersertifikasi Train the Trainer. Untuk itu, IPC bekerja sama dengan IPC Corporate University (PT. PMLI) menyelenggarakan pelatihan Train the Trainer Existed Trainer.

Pelatihan Train the Trainer Existed Trainer ini dilaksanakan pada tanggal 20 s.d. 23 Desember 2016 di Kampus I PT. PMLI, Ciawi, Bogor. Program pelatihan ini dibagi menjadi dua sesi. Sesi Pertama, sesi assesement yang dilaksanakan pada tanggal 20 Desember 2016, sedangkan sesi kedua adalah sesi implementasi modul di dalam kelas dilaksanakan pada tanggal 21 s.d 23 Desember 2016.

TRAIN THE TRAINER EXISTED TRAINER2Pelatihan ini bertujuan mencetak trainer terlatih dan tersertifikasi, memahami bagaimana mempersiapkan kegiatan dan memberikan pelatihan tertentu melalui belajar mandiri, memahami bagaimana membuat check-list sebelum pelatihan sebagai fase dalam mempersiapkan pelatihan, mengenali karakteristik pelajar dewasa dan gaya belajar, mampu menciptakan motivasi di lingkungan belajar.

Kegiatan pelatihan ini diikuti oleh 12  (dua belas) orang peserta. Level peserta pada pelatihan mulai dari level staff junior sampai managerial level. Kegiatan pelatihan tersebut berlangsung menarik dengan menghadirkan pegajar ahli yaitu Ibu Atik Suharyati.  TRAIN THE TRAINER EXISTED TRAINER3Adapun metode pengajaran yang diberikan diantaranya metode ceramah, learning through practicing and Simulation, dan Discuss and sharing case study. Selain itu terdapat sesi games dan aktivitas kelompok yang memiliki nilai-nilai atau makna dari materi pelatihan sehingga peserta dapat lebih memahami materi pelatihan dengan konsep Fun Learning.

PIC : Fitria Permatasari & Silvi Luthvia Nahlia