Forum Manajemen PT Pelabuhan Indonesia II

Forum Manajemen PT Pelabuhan Indonesia II (Persero)

PT Pelabuhan Indonesia II (Persero)/IPC menyelenggarakan “Forum Manajemen PT Pelabuhan Indonesia II” dengan tema “Navigating the way to World Class Port.” Acara ini dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 23-24 Agustus 2017 di Pendulum Nusantara, PT Pendidikan Maritim dan Logistik Indonesia (PMLI).

Forum Manajemen PT Pelabuhan Indonesia II

Forum Manajemen PT Pelabuhan Indonesia II

Forum Manajemen IPC dihadiri oleh seluruh cabang, anak perusahaan dan sebagian perwakilan kantor Pusat IPC. Sebanyak 42 peserta merupakan perwakilan dari 12 Pelabuhan Cabang IPC yaitu: Tanjung Priok, Panjang, Banten, Cirebon, Teluk Bayur, Bengkulu, Palembang, Pontianak, Tanjung Pandan, Pangkal Balam, Sunda Kelapa, dan Jambi. Selain itu juga terdapat 36 peserta yang merupakan perwakilan dari 14 anak perusahaan IPC yaitu: PT. PTP; PT. MTI; PT. Rukindo; PT. ILCS; PT. JPPI; PT. PPI; PT. IKT; PT. IPC TPK; PT. JAI; PT. EDII; PT. EPI; PT. RSP; KSO TPK Koja; serta PT PMLI yang sekaligus berperan sebagai tuan rumah penyelenggaraan Forum Manajemen.

Forum Manajemen PT Pelabuhan Indonesia II

Forum Manajemen PT Pelabuhan Indonesia II

Tujuan Forum Manejemen adalah untuk melaporkan hasil kinerja dan Program unggulan dari seluruh Cabang IPC dan seluruh Anak Perusahaan IPC kepada seluruh Manajemen IPC. Masukan dari seluruh direksi diharapkan dapat meningkatkan kinerja cabang dan anak perusahaan menjadi lebih baik kedepannya.

Forum Manajemen PT Pelabuhan Indonesia II

Forum Manajemen PT Pelabuhan Indonesia II

“Keberhasilan suatu Perusahaan bukan karena strategi, tapi karena attitude, maka karena kesempatan yang baik ini, kita luangkan waktu untuk introspeksi, kontemplasi dan perbaiki attitude, kita jalankan strategi kita maka Insya Allah tujuan IPC menjadi pengelolahan Berkelas Dunia bisa terwujud” ujar Bapak Elvyn G Masassya selaku direktur utama IPC.

Pelatihan Port Basic Maintenance Training

Pelatihan Port Basic Maintenance Training PT Pelabuhan Indonesia II (PERSERO)

Ciawi, 31 Juli – 04 Agustus 2017 – Dengan banyaknya kegiatan penting di pelabuhan yang membutuhkan kegiatan pemeliharaan yang handal adalah seluruh personel dalam berbagai level jabatan yang bertanggung jawab dalam kegiatan pemeliharaan harus dan wajib memiliki pengetahuan dasar mengenai pemeliharaan baik dari sisi teknis, perilaku, maupun manajerial. Oleh karena itu, dipandang perlu untuk disusun/diadakan  Program pelatihan. Program pelatihan dapat berperan dalam mengisi, menambah atau menyegarkan pengetahuan, serta untuk mengikuti perkembangan teknologi, untuk membangun personel maintenance yang dapat menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik.

Pelatihan Port Basic Maintenance Training

Pelatihan Port Basic Maintenance Training

Berdasarkan latar belakang tersebut PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) atau lebih dikenal dengan IPC bekerja sama dengan PT Pendidikan Maritim dan Logistik Indonesia (IPC Corporate University) menyelenggarakan Pelatihan Port Basic Maintenance Training di Gedung Learning dan Innovation Center, IPC Corporate University, Ciawi.

Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk memberi pengetahuan dasar yang perlu dimiliki oleh seluruh personel pemeliharaan di beberapa level jabatan teknis. Dengan memiliki pengetahuan dasar ini diharapkan personel pemeliharaan dapat menjalankan tugas-tugas pemeliharaan sehingga performansi alat dapat meningkat.

Kegiatan ini dilaksanakan selama 5 (lima) hari, yaitu pada tanggal  31 Juli s.d 4 Agustus 2017 bertempat di lantai 1 ruangan 103 yang dihadiri 30 orang peserta dari 31 orang peserta yang terdaftar. Peserta berasal dari berbagai unit kerja atau cabang di IPC. Trainer pada kegiatan ini adalah Irwan Setyabudhi, JPP, TRAKINDO, KALMAR, HYDAC, BOVERI, AGRINDO,HEMPEL dan KISWIRE yang merupakan Assosisate Trainer IPC Corporate University. Selama kegiatan berlangsung para peserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini, mereka menyimak dengan seksama setiap materi yang dijelaskan oleh trainer, baik ketika melakukan diskusi secara berkelompok maupun mempresentasikan hasil diskusi.

Pelatihan Modern Port Management Module

Pelatihan Modern Port Management Module 3-4

Batam, 31 Juli-11 Agustus 2017-  Pelatihan Modern Port Management merupakan program kerjasama antara PT Pelabuhan Indoneia I, II, III dan IV dengan organisasi UNCTAD internasional. Saat ini penting diingat bahwa seiring berjalannya tantangan ekonomi dan juga teknologi  dalam bidang kepelabuhan, diperlukan sumberdaya manusia kepelabuhan yang berkualifikasi sebagai calon calon penerus management Pelabuhan di Indonesia di masa depan. Pelatihan Modern Port Management hadir sebagai suatu upaya dalam menghadapi tantangan tersebut. Dengan target peserta pekerja dari PT Pelabuhan Indonesia I,II,III dan IV beserta anak perusahaan pada jenjang mid-manager, pelatihan Modern Port management memberikan pemahaman mengenai management pelabuhan yang mempertimbangkan aspek modernisasi.

Pelatihan Modern Port Management Module

Pelatihan Modern Port Management Module

Pelatihan Modern Port Management module 3-4 ini dilaksanakan pada tanggal 31 Julid s.d 11 Agustus 2017. Pelatihan ini diikuti 16 Peserta yang berasal dari PT Pelindo I, II, III dan IV beserta anak perusahaannya dengan lokasi pelatihan dilakukan di Kota Batam. Pada praktiknya para peserta diajarkan mengenai pentingnya pengaruh sumberdaya manusia, sumberdaya lingkungan, pengaturan bea cukai, penyimpanan dan management Gudang serta pentingnya peran pandu kapal dalam management pelabuhan modern. Sebagai gambaran pelabuhan modern, para peserta juga diajak untuk mengunjungi pelabuhan di Negara Singapura sebagai salah satu contoh pelabuhan modern.

Pelatihan Modern Port Management Module

Pelatihan Modern Port Management Module

.Trainer dalam pelatihan Modern Port Management ini berasal dari mancanegara. Untuk pelatihan mengenai pentingnya sumberdaya Manusia dalam pelabuhan disampaikan oleh Mark Assaf, kemudian materi mengenai pengelolaan lingkungan pelabuhan disampaikan oleh John Moore dari port of Dublin serta Hector Miole dari Fillipina. mengenai pentingnya pandu kapal disampaikan oleh Capt. Rodien E. Paca dari Fillipina. Dan materi mengenai pengelolaan Gudang dan bea cukai disampaikan oleh pemateri yang berkompeten dibidangnya yaitu bapak I Wayan Wirawan dan pak Yosef N.